Minat Siswa Kuliah Tinggi, Manpaba Terbitkan SKHUNS

Minat siswa kuliah tinggi, Manpaba terbitkan SKHUNS

Banyuasin Online, Pangkalan Balai – Terkait minat siswa kuliah yang tinggi, MAN Pangkalan Balai (Manpaba) terbitkan Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional Sementara (SKHUNS). Sejak diumumkannya hasil Ujian Nasional (UN) beberapa hari lalu, staf Tata Usaha (TU) Manpaba, mulai disibukkan dengan pencetakan SKHUNS siswa yang akan melanjutkan pendidikan, seperti terlihat di ruang komputerisasi Manpaba Jum’at (13/5).

Staf TU Alex Fitrajaya, SE membenarkan jika selama beberapa hari ini, banyak siswa kelas XII yang mengajukan pembuatan SKHUNS, diantaranya siswa yang lulus seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN), untuk keperluan registrasi calon mahasiswa baru. Juga siswa yang akan mengikuti tes seleksi di beberapa Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

“Hingga hari ini jumlah siswa yang mengajukan pembuatan SKHUNS terus meningkat, kita akan terus melayani, hingga diterbitkannya SKHUN asli”, tandasnya.

Sementara itu Kepala TU Manpaba Aidil Fitrisyah, S. Ag., M. Pd.I mengatakan, pencetakan SKHUNS ini hanya bersifat sementara, sebagai pengganti SKHUN asli. Penerbitan SKHUN asli ini biasanya diperkirakan hingga 2 bulan kedepan, karena SKHUN asli ini langsung dari Kementerian Agama Republik Indonesia.

“SKHUN asli ini akan diberikan kepada siswa, bersamaan dengan penyerahan Ijazah dan sertifikat hasil UN, untuk data nilai UN sementara digunakan SKHUNS ini”, pungkasnya (Rel/bo)