Universitas Telkom Jakarta Gelar Pengabdian Masyarakat di SMK Binamitra Cikarang: Sukses Latih Siswa Membuat Aplikasi Android Berbasis Block Programming

Cikarang, 14 November 2024 – Dalam rangka pengabdian kepada masyarakat, Universitas Telkom Jakarta menyelenggarakan pelatihan bertajuk “Pengembangan Kreativitas Siswa SMK Binamitra dalam Membuat Aplikasi Android Sederhana Berbasis Block Programming”. Kegiatan ini diadakan di SMK Binamitra Cikarang dan diikuti oleh 30 siswa yang penuh semangat.

Pelatihan ini dipandu langsung oleh tim dosen Universitas Telkom Jakarta, yaitu Dewi Marini Umi Atmaja, S.Kom., M.Kom., Arif Rahman Hakim, S.Kom., M.Kom., M. Aziz Kurniawan, S.SI., M.T., dan Deny Haryadi, S.Kom., M.Kom. Tim dosen juga dibantu oleh mahasiswa Universitas Telkom, yaitu Rehan Dwiandra, Netanel Danur Wendra, dan Aufa Hafiy Andhika, yang turut memberikan pendampingan kepada siswa selama pelatihan.

Program ini bertujuan untuk mengasah kreativitas siswa SMK dalam memanfaatkan teknologi terkini, khususnya dalam pengembangan aplikasi berbasis block programming yang mudah diakses dan dipahami oleh pemula. Para siswa diberi tantangan untuk membuat aplikasi profil sekolah sederhana untuk SMK Binamitra. Dengan antusiasme tinggi, siswa mampu menyelesaikan tugas tersebut dengan baik. Pelatihan ini menggunakan metode block programming, yang memungkinkan siswa memahami dasar-dasar pemrograman secara visual, tanpa harus mempelajari kode pemrograman yang kompleks.

Penulis: ziz